5 CARA AGAR MOTOR MATIC MELAJU LEBIH KENCANG

 


Ingin motor matic melaju lebih kencang? Silahkan baca artikel ini. Motor matic saat ini makin digandrungi oleh para muda-mudi, bodinya yang elegan, serta rasanya yang nyaman ketika dikendarai serta menggunakan sistim transmisi otomatis membuat motot matic semakin laris dipasaran.

agar motor matic melaju kencang


Hal tersebut semakin dimanfaatkan oleh para produsen motor, terbukti saat ini para produsen motor semakin berlomba membuat motor matic yang memiliki banyak kelebihan, mulai dari kapasitas CC, bentuk yang bagus, hingga harga yang murah.

Namun terkadang performa yang diberikan oleh kebanyakan motor matic kurang “perkasa” bagi para penggunanya. Motor matik dianggap kurang bertenaga dan hanya mengandalkan kepraktisannya saja. Berbeda dengan motor jenis sport dan manual yang lebih memiliki tenaga serta bisa berlari dengan kecepatan yang lebih kencang.

Sebenarnya permasalahan loyo-nya motor matic tersebut bisa diatasi. Sedikitnya ada lima hal yang perlu dilakukan untuk mebuat motor matic menjali lebih kencang.

Lima Cara Menjadikan Motor Matik Melaju Lebih Kencang


Roller
Dengan rutin mengganti roller merupakan salah satu faktor penting yang dapat mendongkrak kekuatan motor matic. Karena fungsi dari roller ini adalah untuk memberikan performa tarikan yang cukup bertenaga.

Untuk itu para pengguna motor matic harus rajin mengecek roller ini secara berkala, jika sudah lama digunakan maka segeralah diganti agar tidak mengganggu performa kmotor matic.

V - Belt
Hal selanjutnya yang perlu diperhatikan untuk menambah kekencangan laju motor matic ialah dengan rajin mengganti V-belt. Agar mendapatkan hasil yang sempurna usahakan mengganti V-belt dengan yang lebih tebal dan lebih keras. Jika sudah diganti, tarikan motor matic akan jauh lebih responsif dan bertenaga.

Pengapian
Saran untuk anda yang menginginkan semburan dengan tegana besar, maka anda wajib untuk mengganti busi bawaan motor atau busi standart dengan busi yang memilki pengapian lebih sempurna.

Dengan digantinya busi tersebut maka akan berdampak pada proses pembakaran, tentu pembakaran pada mesin akan jauh lebih sempurna dan ini juga akan memberikan pengaruh besar bagi laju motor matic.

CDI
Sektor CDI pada motor matic juga memiliki peranan yang vital. CDI bawaan pabrik sebenarnya memang sudah cukup baik dalam menyalurkan arus listrik. Namun jika berbicara tentang performa, maka mungkin CDI pabrik ini bisa anda ganti dengan CDI yang memiliki kualitas jauh lebih baik.

Koil
Koil yang memilki kapatis bagus perlu dicari dan dipasang pada motor matic. Dengan adanya koil yang baik maka pengapian akan lebih sempurna dan secara otomatis akan memberikan performa yang jauh dari pada menggunakan koil biasa atau bawaan pabrik.


MAU TIPS MENARIK LAINNYA, BACA DI BAWAH INI
Tips sukses negoisasi gaji
Tips agar di senangi cewek cantik


Itulah beberapa hal yang perlu diperhatikan untuk menambah laju motor matic menjadi lebih kencang dan bertenaga. Dengan mengaplikasikan hal diatas memiliki motor matik dengan performa yang sempurna sudah bukan sekedar mimpi belaka.

No comments:
Write komentar

Interested for our works and services?
Get more of our update !